Sejumlah siswa delegasi MA Sumber Bungur Pakong berhasil menorehkan prestasi dalam ajang pekan olahraga dan seni (Porseni) tingkat MA se-Kabupaten Pamekasan. (01/12/2021)
Baca Juga : MA Sumber Bungur Resmi Menjadi Madrasah Penyelenggara SKS.
Pekan Olahraga dan Seni merupakan Kegiatan lomba yang diadakan oleh Kementerian Agama dua tahun sekali, dan hanya fokus pada perlombaan olahraga dan seni. untuk tahun 2021 ini, porseni tingkat MA kabupaten pamekasan dilaksanakan pada tanggal 28 November s.d. 01 Desember 2021.
Porseni tingkat kabupaten ini diikuti oleh siswa/siswi tingkat MA Kabupaten Pamekasan yang sudah dipilih oleh Madrasah masing-masing untuk berpartisipasi dalam ajang tersebut. Kegiatan yang berlangsung selama empat hari ini dilaksanakan di berbagai tempat, untuk cabang seni dan beberapa cabang olahraga penyelenggaraannya di tempatkan di MAN 1 dan MAN 2 Pamekasan. Sedangkan untuk beberapa cabang olahraga yang lain, seperti bulu tangkis di tempatkan di GOR Pademawu, dan untuk Lomba lari 400 M. di Lapangan sepak bola SMAN 3 Pamekasan.
Dalam hal ini masing-masing lembaga mengirimkan putra-putri terbaik mereka untuk berpartisipasi dalam ajang lomba dua tahunan ini, begitu juga dengan MA Sumber Bungur. Persiapan yang cukup singkat ternyata mampu dimamfaatkan secara maksimal oleh peserta untuk menyiapkan diri mengikuti porseni tingkat kabupaten ini. Hingga hasilnyapun sepadan dengan proses yang telah dilalui. Hampir dari kesuluruhan lomba yang di ikuti, siswa/siswi delegasi MA Sumber Bungur masuk ke putaran final, namun hanya beberapa yang pada ahirnya berhasil menjadi juara.
Sekilas foto-foto siswa-siswi MA Sumber Bungur saat berjuang dalam ajang Porseni 2021 tingkat MA Kabupaten Pamekasan, (foto: Bimal Mustofa/Publikasi MA Sumber Bungur)
Delegasi MA Sumber Bungur berhasil meraih juara 1 dalam lomba Catur Putri, juara 1 lomba lari 400M. Putra, Juara 2 Lomba Bulu tangkis ganda Puteri, juara 2 lomba pancak silat puteri, juara 3 lomba lari 400M. Puteri, dan Juara 3 Lomba pancak silat putra. Sedangkan untuk siswa/siswi yang berhasil mendapatkan juara satu dalam ajang ini, akan di berangkatkan untuk mengikuti lomba ke tingkat provinsi.
Baca Juga : Pembagian Rapor di Awal Masuk Semester Genap, Tahun Ajaran 2021-2022
Bapak Devi Hamid selaku pendamping sekaligus Guru olah raga MA Sumber Bungur sangat bersyukur dan bangga terhadap peserta didik yang ikut serta dan meraih juara pada ajang tersebut, beliau memberikan apresiasi yang sangat tinggi pada siswa/siswi yang ikut berjuang demi mengharumkan nama Madrasah.
Di sisi lain, Keluarga besar MA Sumber Bungur berharap, prestasi yang mereka capai akan berlanjut ke tingkat provinsi dan sterusnya. Tentunya, semoga ini juga menjadi motivasi bagi siswa/siswi yang lain untuk terus disiplin dan semangat dalam belajar. (Humas/BM.)