Lepas Pisah Mahasiswa PPL Gel. I, Begini Kesan dan Pesan Mahasiswa Setelah Mengabdi di Madrasah

masumberbungur.sch.id – Selama satu bulan mahasiswa PPL IAIN Madura gelombang I telah melaksanakan masa pengabdiannya di MA Sumber Bungur Pakong, Pengabdian dimulai pada tanggal 24 Agustus dan berakhir pada Rabu 23 September 2020, sesuai tanggal yang ditentukan oleh kampusnya.

Baca Juga: Bersama Mahasiswa PPL, Tingkatkan Proses Perkembangan Pendidikan Siswa

Telah banyak hal yang mereka lakukan, baik dalam perjalanan mereka selama mengabdi maupun saat menjalankan program-program yang mereka usulkan dalam ikut serta membangun dan membantu proses pengembangan siswa di Ma Sumber Bungur.

Achmad Mukhlis selaku kepala Madrasah merasa bangga dengan adanya mahasiswa PPL dari IAIN Madura selama ini, mereka dinilai cukup aktif dalam membantu proses pembelajaran dan selalu inovativ dalam memberikan ide-ide baru untuk proses pengembangan siswa.

“Ada banyak hal yang bersifat positif yang dilakukan adik-adik PLL selama mengabdi disini, kemarin itu banyak dari adik-adik yang meberikan ide-ide cerdas terkait dengan bagaimana pengembangan kualitas mutu MA Sumber Bungur kedepan”. Ujarnya saat di wawancara (24/09/2020).

Selain itu, para mahasiswa PPL IAIN Madura yang berjumlah 14 orang tersebut mengaku sangat senang, karena pengabdian mereka di laksanakan di MA Sumber Bungur, banyak pengalaman dan Ilmu baru yang mereka dapatkan selama berada di Madrasah yang sudah terakreditasi A tersebut.

Foto saat acara lepas pisah Mahasiswa PPL IAIN Madura, (Foto: Achmad Mawasil/masumberbungur.sch.id)

“Kesan Kami selama disini, Berada di MA Sumber Bungur Ini sangat nyaman, banyak pengalaman yang kami dapatkan disini, yang tidak kami dapatkan di kampus, kami rasa pengelolaan pembelajaran disini rapi sekali, jadi saya dan teman-teman sangat terkesan dengan sekolah ini. Kami merasa masih kurang lama berada disini, tapi mau bagaimana lagi ini sudah aturan dari kampus, karena setelah kami, masih ada lagi mahasiswa PPL IAIN Madura Gelombang Ke-II yang akan mengabdi disini..“ ujar Mahasiswa bernama Moh. Waris, selaku kordinator Mahasiswa PPL IAIN Madura.

Sebelum berpamitan untuk pulang, Mereka juga menambahkan pesan semangat kepada siswa-siswi MA. Sumber Bungur untuk selalu semangat dalam belajar dan menggapai cita mereka.

“Pesan kami untuk MA Sumber Bungur, teruslah semangat untuk siswa disini dalam berjuang menimba ilmu dan proses mendewasakan diri, semoga nantinya lebih berprestasi lagi dan sekolah ini semakin jaya, sehingga menjadi kebanggaan bagi masyarakat “ . tutup mereka.

Semoga apa yang di dapatkan oleh mahasiswa PPL IAIN Madura selama mengabdi di MA Sumber Bungur, menjadi ilmu yang barokah, dan berguna bagi masyarakat, Agama, bangsa dan Negara.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *